Psikotes SMA sekarang ini banyak digunakan sebagai salah satu persyaratan wajib yang harus dipenuhi calon peserta didik yang telah lulus menempuh pendidikan di tingkat SMP. Meskipun tidak semua SMA menyertakan psikotes seperti namun di beberapa sekolah favorit atau unggulan biasanya psikotes dilakukan. Tujuannya selain untuk menyaring calon-calon siswa terbaik juga untuk menunjukkan kredibilitas sekolah itu sendiri.
Tidak sedikit siswa yang ingin bisa diterima disekolah unggulan. Meskipun tes seleksinya rumit dan banyak, namun banyak yang rela mengikuti program training terlebih dahulu sebagai persiapan untuk mengikuti ujian masuk SMA. Agar bisa lolos masuk ke SMA yang diharapkan, terutama sekolah unggulan memang sebaiknya melakukan persiapan. Terlebih jika sekolah yang dituju menyertakan psikotes sebagai salah satu syarat.
Lalu adakah cara agar bisa lolos psikotes saat ujian masuk SMA?
Agar lolos psikotes SMA, maka sebaiknya mulai membiasakan diri untuk berlatih mengisi soal-soal psikotes. Hal tersebut bisa dilakukan secara online karena banyak situs yang menyediakan program psikotes sebagai latihan untuk mengukur intelegensi. Dengan sering latihan mengisi soal-soal psikotes maka akan lebih terlatih. Kita akan lebih familiar dengan bentuk- bentuk soal yang kemungkinan akan muncul saat psikotes nanti. Rajin membuka situs-situs yang menyediakan contoh soal-soal psikotes untuk ujian masuk SMA bisa sangat membantu.
Jika masih bingung dengan cara mengisi soal-soal psikotes dengan benar, tidak ada salahnya juga untuk mengikuti program bimbingan belajar. Meskipun tidak menjamin 100% akan bisa lolos dan masuk ke SMA yang diinginkan tapi tentu saja ini membuka peluang yang lebih besar. Biasanya pada program bimbingan belajar seperti ini akan diberikan tips dan trik dalam menghadapi ujian masuk termasuk psikotes.
Namun ada hal yang paling penting untuk bisa lolos ujian masuk psikotes SMA. Yaitu memaksimalkan belajar. Berprestasi dengan cara belajar bersungguh –sungguh, tentu akan melatih di pantas untuk diterima di sekolah manapun termasuk yang favorit. Sehingga, kita tidak perlu menggunakan banyak cara agar diterima di sekolah unggulan. Terutama, cara-cara manipulatif.
Soal-soal yang disertakan dalam psikotes ujian masuk SMA biasanya beragam. Hal ini dikarenakan pada dasarnya psikotes memiliki bentuk yang berbeda tergantung dari lembaga yang menyelenggarakan. Setiap lembaga memiliki kriteria dan penilaian tersendiri terhadap peserta yang diuji. Namun karena ini termasuk ranah pendidikan, biasanya soal-soal psikotes SMA yang muncul tidak jauh seputar kemampuan menganalisa, memecahkan masalah, dan juga kecenderungan minat atau bakat yang menonjol.