admin Tidak ada komentar

Psikolog sebagai profesi dengan ahli bidang keilmuan psikologi yang mempelajari perilaku dan proses mental. Dengan pendekatan keilmuan, psikolog menyelesaikan permasalahan- permasalahan yang dihadapi manusia dengan pendekatan ilmu perilaku dan seting mental.  Untuk memahami lebih jauh terkait apa itu psikolog, bisa diakses di link di sini.

Deepa Psikologi sebagai lembaga jasa psikolog dan layanan keilmuan psikologi mencoba menawarkan jasa untuk menyelesaikan permasalahan manusia dalam lingkup ilmu perilaku. Adapun untuk bentuk layanan – layanan dari Deepa untuk keilmuan psikologi adalah sebagai berikut:

 

Layanan Konseling dengan Pendampingan Psikolog

Konseling menjadi proses tatap muka antara psikolog dengan klien. Konseling sebagai proses pendampingan kepada klien agar permasalahan klien dapat diurai dan diselesaikan satu persatu dengan bantuan psikolog. Permasalahan psikologis merupakan permasalahan yang kompleks dan biasanya dialami selama waktu yang lebih lama, maka proses konseling seringkali tidak bisa diselesaikan dalam satu sesi konsul saja. Tetapi bisa sampai beberapa tahapan konseling. Hal ini karena proses konseling melalui beberapa tahap prosedural untuk berjalannya sesi terapi dan pendampingan.

Tahap pertama adalah membangun raport atau kepercayaan klien kepada psikolog. Mengingat permasalahan psikis terlebih permasalahan pribadi, di kebudayaan kita merupakan permasalahan ‘tabu’ untuk dibicarakan kepada orang asing. Proses pembangunan raport inilah yang harus dibangun di awal sesi konseling. Agar klien mau terbuka dan menceritakan permasalahan yang dialami.

Setelah itu ada tahapan penggalian, karena terkadang klien bercerita atau mengungkapkan tidak pada intinya. Terkadang klien mengeluhkan permasalahan pribadi, namun akar permasalahan utama tidak tergali atau tersampaikan. Atau memang permasalahan yang dirasakan adalah efek dari sumber penyebab gangguan. Misalnya klien yang mengeluhkan susah konsentrasi dan pelupa, setelah digali ternyata permasalahannya bukan karena pelupa, tetapi permasalahan konflik rumah tangga. Sedangkan faktor pelupa dan susah konsentrasi hanya efek dari konflik rumah tangganya.

Proses konseling dilakukan dengan tujuan agar permasalahan klien dapat terselesaikan sehingga klien bisa menjalani aktivitas hidupnya secara maksimal. Tanpa gangguan psikologis yang sampai mengganggu kehidupannya.  Proses konseling bisa diaplikasikan untuk banyak bidang. Bagi siswa di sekolah untuk mendongkrak prestasi akademisnya. Di bidang keluarga, konseling untuk membantu menyelesaikan permasalahan konflik rumah tangga, sehingga keluarga bisa lebih harmonis.

Pemeriksaan Psikologis secara Menyeluruh pada Klien

 Pemeriksaan psikologis menyeluruh sebagai gambaran mendalam terkait aspek perkembangan klien. Dengan hasil dan laporan psikologis terkait aspek perkembangan psikologis klien, diharapkan adanya pemahaman dan pengenalan diri sendiri. Sehingga, bisa mengarahkan bakat dan minat sesuai jalur dari gambaran potensi yang ada di diri klien.

Pemeriksaan psikologis memberikan gambaran lengkap dalam aspek psikologis yang meliputi pemeriksaan kecerdasan intelektual, kemampuan emosional dan sosial. Aspek lain yang diungkap meliputi minat dan bakat, cara kerja dan cara belajar yang efektif, serta potensi dan cara pengoptimalan potensi.

 

Program Training Psikologi

 

Progam training sebagai layanan pelatihan untuk meningkatkan atau penguasaan kompetensi tertentu. Misalnya, program training untuk meningkatkan kerjasama tim kerja, pelatihan kepemimpinan dan motivasi kelompok. Di bidang pendidikan misalnya pelatihan untuk pendidikan anak atau pengasuhan anak yang sesuai teori psikologi, training tumbuh kembang anak. Bagi siswa sekolah, proses training diperlukan untuk meningkatkan motivasi belajar dan membentuk konsep diri siswa, kemandirian dalam belajar, dan menumbuhkan kesadaran motivasi berprestasi akademik.

layanan tes kepemimpinan oleh tim psikolog kami untuk tujuan organisasi perusahaan

layanan tes kepemimpinan oleh tim psikolog kami untuk tujuan organisasi perusahaan

Tujuan dari program training adalah pelatihan yang didapatkan menjadi modal tambahan agar klien bisa berkembang dan produktif dalam aktivitas kehidupan. Training untuk meningkatkan kualitas hidup dan nilai aktivitas klien. Dalam program yang kami berikan, proses training dilakukan secara klasikal, dengan kelompok training minimal 5 orang. Tema dan indikator training bisa anda komunikasikan dengan tim cs kami. Silahkan hubungi tim kami terkait jasa program training yang kami tawarkan.

 

Pengembangan Sumber Daya Manusia untuk Layanan Psikologi Industri Organisasi

Layanan pengembangan sumber daya manusia untuk tujuan industri dan organisasi meliputi

  1. Jasa recruitmen termasuk di dalamnya proses psikotes. Psikotes dalam aplikasinya tidak hanya digunakan untuk mencari karyawan baru, tetapi juga digunakan untuk penempatan jabatan dari karyawan posisi bawah ke posisi atas, dan posisi lama ke posisi baru. Proses evaluasi kinerja dan re-organisasi tim kerja juga bisa ditarik dari informasi psikotes karyawan. Dengan layanan psikotes, perusahaan bisa mengetahui informasi psikologis mendalam terkait karyawan yang diselaraskan dengan job desk. Apakah karyawan tersebut memang mampu untuk ditempatkan atau diberi beban tugas spesifik oleh perusahaan. Di bab lain artikel website ini, kami bahas terkait layanan psikotes.
    analisis promosi karyawan dan penempatan karyawan untuk efektivitas perusahaan

    analisis promosi karyawan dan penempatan karyawan untuk efektivitas perusahaan

  2. Layanan lainnya adalah konsultasi individual terhadap karyawan yang bermasalah. Seperti kita ketahui, bahwa karyawan bermasalah di luar perusahaan juga berpengaruh terhadap kinerja dan konsentrasi kerja karyawan tersebut di perusahan. Sehingga dengan penyelesaian permasalahan di luar kerja harapannya, karyawan tersebut dapat bekerja fokus dan tidak terdistract masalah di luar kerja. Misalnya, penyelesaian permasalahan konflik rumah tangga, permasalahan personal seperti trauma dan kecemasan.
  3. Training dan motivasi kerja. Seperti yang sudah dijelaskan di atas, bahwa proses training adalah proses meningkatkan penguasaan atau kompetensi tertentu. Dalam layanan psikologi untuk industri organisasi, training digunakan dalam tim work untuk meningkatkan performa kerja, sehingga produktivitas meningkat. Misalnya training kepemimpinan, kerja sama tim, sikap asertif dan efektivitas komunikasi verbal, dan bentuk pelatihan lainnya. Sedangkan proses motivasi kerja, diberikan dengan harapan karyawan bisa lebih bersemangat dalam bekerja. Dan membangun lagi produktivitas serta etos kerja menjadi lebih baik.

 

 

Layanan Psikologi Pendidikan

Psikologi pendidikan di aplikasikan dalam kurikulum pendidikan dengan tujuan meningkatkan   kualitas pendidikan di sekolah. Tujuannya untuk meningkatkan output sekolah dalam bentuk prestasi akademik, menimalisir permasalahan siswa di sekolah, dan untuk meningkatkan kualitas siswa.

Layanan psikologi bisa menyasar untuk masuk ke dalam kurikulum pendidikan di wilayah otonomi sekolah, pelatihan kepada pengajar, pelatihan orangtua, dan kepada siswa. Karena efektivitas pendidikan di sekolah adalah permasalahan kompleks yang berhubungan satu dengan yang lain.

Di dalam pemeriksaan psikologis siswa, layanan psikologi meliputi pendampingan siswa dalam bersosialisasi dengan teman sebaya, menghadapi pubertas, pembentukan dan peningkatan kepercayaan diri dan konsep diri. Siswa perlu dibekali dengan pemahaman nilai agar tidak terpengaruh dengan dampak negatif lingkungan.

Dalam program penjurusan mata pelajaran maupun pembekalan memasuki universitas, siswa perlu diberikan pemahaman terkait minat, bakat dan potensinya. Sehingga, ketika fokus belajar di jurusan yang diminati, maka potensi bisa dimaksimalkan dan meminimalkan tekanan siswa terhadap pelajaran.

Kepada siswa, layanan psikologi diperlukan juga untuk pendampingan siswa bermasalah, seperti gangguan karena narkoba, pergaulan bebas, dan jenis kenakalan remaja lainnya.

Layanan Terapi

Proses terapi diberikan sebagai tahapan lanjutan dari proses konseling. Setelah dirasa klien dengan pendekatan konseling kurang efektif diberikan untuk penyelesaian permasalahan.  Proses terapi melibatkan pendekatan merubah sudut pandang, nilai, kognisi, dan afeksi, sehingga klien dapat mengembangkan perilaku dan emosional baru. Perilaku dan emosional baru dari hasil proses terapi diharapkan lebih adaptif dan sehat untuk kehidupan klien. Beberapa teknik dan pendekatan terapi menyesuaikan dengan permasalahan yang dihadapi klien.

 

Pengabdian Masyarakat dan Penelitian Psikologi

Tim psikolog kami dalam aktivitas diluar partner Deepa Psikologi, beberapa berprofesi sebagai dosen dan pengajar. Dalam sistem pendidikan di universitas, dosen dituntut melaksanakan Tri Dharma Perguruan Tinggi. Dan beberapa tugas yang tertera dalam tri darma perguruan tinggi selain memberikan proses belajar mengajar adalah tuntutan untuk penelitian dan pengabdian masyarakat.

Beberapa program pengabdian masyarakat yang sudah kami lakukan adalah dengan kerjasama kemitraan mitra Polres  khususnya polres Kota Karawang. Bentuk program mitra Polres seperti penyelesaian permasalahan tindak kriminal dimana pelaku kriminal melakukan Malingering, atau upaya menghindari sanksi hukum dengan manipulasi psikologis. Tim psikolog memberikan serangkaian tes, wawancara dan observasi terhadap terdakwa, untuk memastikan bahwa perilaku terdakwa bisa dipertanggungjawabkan. Dan terlebih terdakwa melakukan kriminalitas dengan unsur kesadaran tanpa ada interupsi dari halusinasi atau faktor patologis Skizofrenia. Selain kerja sama dengan mitra polisi untuk tes kesehatan mental pada para pelaku kriminal, kami juga bermitra untuk pendampingan kasus kekerasan anak dan perempuan.

Selain pengabdian masyarakat, kami melakukan kegiatan non komersial dengan penelitian. Beberapa penelitian dari tim psikolog kami sudah termuat dalam jurnal psikologi dan literasi formal maupun artikel non formal.

Demikian adalah sedikit penjabaran terkait layanan psikolog dari tim deepa Psikologi. Jika Anda hendak berkonsultasi seputar produk dan layanan yang kami sampaikan di atas. Anda bisa menghubungi tim CS kami untuk produk dan janji temu.